*/--> Lirik Lagu Indonesia Pusaka | KitabLirik

Lirik Lagu Indonesia Pusaka

Lirik Lagu Indonesia Pusaka ciptaan Ismail Marzuki disertai dengan makna nya. "Indonesia tanah air beta Pusaka abadi nan jaya"

Lirik Lagu Nasional Indonesia Pusaka

Lagu Indonesia Pusaka merupakan salah satu Lagu Wajib Nasional Indonesia ciptaan Ismail Marzuki, Lagu ini biasanya dimainkan pada perayaan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Makna Lagu Indonesia Pusaka Indonesia adalah tempat dimana kita dilahirkan dan dibesarkan serta tumbuh dan menjadi tua disini. Negara ini adalah hasil dari perjuangan dan kerja keras para pendiri-pendiri bangsa. Sudah seharusnyalah kita sebagai penerus memperjuangkan bangsa ini dan membelanya.

Indonesia adalah tanah pusaka yang diwariskan oleh para leluhur kita. Dan disinilah pada akhirnya kita nanti akan menjadi tua. Kita harus selalu menjaganya agar kelak Indonesia masih bisa dikengang sebagai bangsa yang besar oleh bangsa lain. Agar Indonesia masih bisa dikenang sebagai bangsa yang memilki ragam budaya. Agar Indonesia masih bisa dikenang sebagai bangsa yang subur dan makmur masyarakatnya. Untuk itulah kita perlu membela negeri ini karena ini adalah Indonesia kita.Indonesia Pusaka.

Penyanyi Lagu Wajib Nasional Indonesia
Judul Lagu Indonesia Pusaka
Album Lagu Wajib Nasional Indonesia
Pencipta Ismail Marzuki
Foto
Ismail Marzuki
Ismail Marzuki


Lihat juga lirik lagu lainnya : Lirik Lagu Ade Irma Suryani

Lirik Indonesia Pusaka

Lirik Lagu Indonesia Pusaka diciptakan oleh Ismail Marzuki,.Kita, sebagai masyarakat khususnya generasi muda sebagai penerus bangsa, yuk rame-rame kita lestarikan lagu nasional dan daerah Indonesia. Ga cuma nyanyi doang ko, bisa dengan meresapi lagu dan mengerti makna juang dari lagu yang kita dengerin. Dengan sendirinya kamu pasti sadar ko betapa pentingnya lagu itu bagi bangsa dan negara KITA, Negara Indonesia.

Berikut adalah selengkapnya Lirik Lagu Indonesia Pusaka

Lirik Lagu Indonesia Pusaka


Indonesia tanah air beta
Pusaka abadi nan jaya
Indonesia sejak dulu kala
Tetap di puja-puja bangsa

Di sana tempat lahir beta
Dibuai dibesarkan bunda
Tempat berlindung di hari tua
Tempat akhir menutup mata

Sungguh indah tanah air beta
Tiada bandingnya di dunia
Karya indah Tuhan Maha Kuasa
Bagi bangsa yang memujanya

Indonesia ibu pertiwi
Kau kupuja kau kukasihi
Tenagaku bahkan pun jiwaku
Kepadamu rela kuberi
Baca Juga : Lirik Lagu Indonesia Raya 3 Stanza
kitablirik.blogspot.com tidak pernah membagikan file apapun. Kami hanya menulis lirik lagu dan informasi tentang musik, penyanyi, dan musisi terkait.

kitablirik.blogspot.com never shared any files. We just write lyrics and information about music, singers and musicians.
Lirik Selanjutnya Next Lirics
Lirik Sebelumnya Previous Lyrics
Lirik Selanjutnya Next Lirics
Lirik Sebelumnya Previous Lyrics